Tabung

TABUNG

Defenisi Tabung 
     Tabung atau silinder merupakan sebuah bangun ruang tiga dimensi yang dibentuk oleh dua buah lingkaran identik yang sejajar dan sebuah persegi panjang yang mengelilingi kedua lingkaran tersebut. Tabung memiliki tiga sisi dan dua rusuk.Tabung merupakan bangun ruang yang memiliki sisi lengkung dan tiga bidang sisi utama yaitu bidang alas yang disebut alas tabung, bidang lengkung yang disebut selimut tabung dan bidang atas yang disebut tutup tabung. Tabung juga disebut prisma yang alasnya berupa lingkaran.
 Unsur-Unsur Tabung
     Unsur-unsur tabung terdiri dari:
1. Jari-jari tabung, yaitu setengah dari titik pusat lingkaran pada bagian tabung.
2. Diameter tabung, yaitu dua kali dari panjang jari-jari tabung
3. Tinggi tabung, yaitu lebar pada sisi bagian lengkung pada selimut tabung.
Unpredictable: Pengertian Tabung Beserta Unsur-Unsurnya
gambar tabung
  Sifat-Sifat Tabung 
  1. Tabung memiliki 3 bidang sisi yaitu alas, tutup dan selimut ( sisi tegak              2. Tabung memiliki bidang alas dan tutup berupa lingkaran   
  3. Tabung memiliki sisi tegak berupa bidang lengkung yang dinamakan                selimut tabung
           4. Tabung memiliki memiliki 2 rusuk : rusuk alas dan tutup.

 Rumus Menghitung Luas Permukaan Tabung
       Untuk rumus luas permukaan tabung dapat dicari menggunakan sebuah jaring-jaring   tabung. Jaring-jaring tabung tersebut terdiri dari :
 1. Tutup dan alas tabung yang berbentuk lingkaran dengan besar jari-jari, sehingga               mempunyai rumus luas lingkaran = 2πr².
 2. Bagian lengkungannya yaitu berbentuk persegi panjang dengan panjang tabung                 memiliki rumus keliling alas tabung yaitu = 2πr serta bagian lebar tabung yang                 mempunyai rumus luas = 2πrt 
  Maka dapat disimpulkan sebagai berikut:
  Luas tutup serta alas tabungnya yaitu : πr² + πr² = 2πr²
  Luas selimut tabung yaitu : p (keliling alas) x (tinggi tabung) =  2πr x t = 2πrt
  Maka Luas Permukaan Tabung yaitu = 2πr²+2πrt = 2πr(r+t) 
 
 Rumus Menghitung Volume Tabung
     Rumus volume tabung adalah perkalian antara tinggi dengan luas alas tabung. Bangun   tabung memiliki sebuah alas dan tutup yang berbentuk lingkaran. Berikut rumus       volume  tabung tersebut:
 Volume Tabung = πr²t


Contoh Soal
    Seorang tukang kayu memotong sebuah kayu menjadi tabung atau silinder dengan luas  penampang alasnya 250cm². Tabung dari kayu tersebut memiliki tinggi 40cm.  Hitunglah volume tabung dari kayu tersebut!
Jawab:
 Volume tabung = luas penampang alas x tinggi
                          = 250cm² x 40cm = 10.000cm³

 


0 komentar:

recent posts